Skip to main content

Gelar Pelatihan Rohis se Pekanbaru.

Yayasan Pemberdayaan Pelajar Islam (YPPI) menggelar kegiatan pelatihan Rohani Islam (Rohis) se Pekanbaru. Kegiatan pelatihan Rohis merupakan program kerja dokumentor YPPI setiap tahunnya.

Kegiatan ini berlangsung pada Ahad (6/7) pukul 08.30 sampai pukul 15.00 WIB. Kegiatan yang digelar di Gedung Ikatan da'i Indonesia (Ikadi) diikuti sebanyak enam puluh peserta yang terdiri dari dua puluh peserta laki-laki dan empat puluh peserta perempuan.
Seluruh peserta yang mengikuti pelatihan tersebut adalah peserta yang berasal dari mahasiswa Universitas Riau (Unri), Universitas Islam Negri (UIN) Suska, dan Universitas Islam Riau (UIR).


Menurut ketua panitia, Helmi, para peserta yang mengikuti pelatihan ini adalah para peserta yang pernah berkecimpung di Rohis sekolah masing-masing. Semua peserta yang mengikuti pelatihan ini, mewakili tiga puluh lima sekolah menengah atas (SMA) Negeri dan swasta.

Dikatakan Helmy salah satu syarat untuk menjadi peserta dalam kegiatan ini yaitu para peserta yang dulunya berstatus pelajar SMA, pernah berkecimpung di dunia Rohis. Selain itu, mereka juga punya komitmen dan tanggung jawab terhadap kemajuan Rohis mereka masing-masing.
Dalam kegiatan ini ada tiga macam materi yang diberikan kepada para peserta, yaitu Profil Murobbi Ideal, Sukses mentoring, dan Simulasi. Materi-materi tersebut diberikan oleh dua orang pelatih, Helmi Hidayat dan Yan Suheri SIP. (Melda, Fakultas Ekonomi Unri)

Comments

Paling Banyak Dibaca